Evercoss Elevate Y2, Smartphone 5 inci Quad Core Cuma Rp2.3 Juta

Evercoss Elevate Y2, Smartphone 5 inci Quad Core Cuma Rp2.3 Juta


Evercoss sebagai merek asli Indonesia kembali meramaikan pasar ponsel pintar dengan meluncurkan smartphone baru Elevate Y2. Smartphone suksesor seri Evercoss Elevate Y yang lebih dulu mendapat tempat di hati pengguna ini telah dipersenjatai dengan prosesor Octa Core 8 inti 1.7GHz yang sepertinya memiliki performa handal.

Evercoss Elevate Y2

Prosesor Octa Core yang digunakan adalah besutan MediaTek. Tak seperti prosesor Exynos Octa Core besutan Samsung, chip garapan MediaTek benar-benar memberikan kinerja 8 core secara utuh. Jadi bukan Dual Quad Core yang bekerja bergantian dan mengkombinasikannya dengan RAM sebesar 1GB ditambah juga dengan memori internal yang terbilang lega dengan kapasitas 16GB.

Rupanya Evercoss mengajak para konsumen untuk lebih cerdas dalam memilih produk smartphone yang hendak di beli. Dengan motto 'see the inside', produsen ini mengajak pengguna tidak sekedar memperhitungkan brand, tapi lihat apa yang ada di dalamnya. Fitur dan teknologi yang disediakan apakah sudah sesuai dengan harga atau belum.

Di sisi spesifikasi teknis lainnya Elevate Y2 membawa bentang layar ukuran 5 inci berteknologi IPS dan OGS dengan resolusi HD (1280x720 pixel). Evercoss juga tidak luput membekalinya dengan lapisan anti gores yang disebutnya Rhino Screen. Lapisan ini diklaim setara dengan Gorila Glass generasi awal.

Evercoss Elevate Y2

Sektor kamera Elevate Y2 menawarkan kemampuan 13MP sebagai kamera utamanya dan 5MP pada kamera depannya. Adapun kapasitas baterainya sebesar 2000mAh yang dipercaya untuk menyuplai operasional Android 4.2 Jelly Bean yang diusungnya.

Evercoss Elevate Y2 dipasarkan dengan harga Rp2.3 juta dan sudah tersedia dipasar. Dengan spesifikasi yang ada, umumnya smartphone dengan spesifikasi seperti ini adalah Rp2.7 hingga Rp3.3 juta.

0 comments :

Post a Comment