Pixcom PG11 : Desain Flip Yang Menggoda
Melihat gejala pasar mulai jenuh dengan handphone Qwerty, vendor lokal mulai membanting setir. Pixcom salah satunya. Kali ini, vendor ini coba menghadirkan sesuatu yang berbeda. Melalui produk terbarunya Pixcom PG11, Pixcom coba mengusung desain flip. Tampil girly, seri ini diharapkan dapat membuat penyegaran di tengah-tengah derasnya produk Qwerty. Sejauh mana kecantikannya mampu memanaskan persaingan handphone di Tanah Air?
Desain
Manis dan cantik. ltulah dua kata yang terbersit pertama kali kala bersentuhan langsung dengan Pixcom PG11. Hadir dengan warna dasar merah, tak pelak handphone ini memancarkan aura feminim yang begitu kuat. Kombinasi lis berwarna silver yang membingkai handphone ini menambahkan kesan genit pada Pixcom PG11.
Dalam keadaan tertutup, bagian depannya bermaterikan casing plastik. Sementara bodi belakangnya dihiasi penutup batere berbahan metal. Ketika dibuka, seketika akan muncul kerlap-kerlip lampu dengan motif bunga yang begitu manis. Tipe layarnya QVGA, berukuran 2,2 inci. Tombolnya sendiri dibuat rata tidak menyembul. Ukurannya yang besar, membuat jemari begitu nyaman kala mengeksplorasi.
Menjelajahi bagian sisinya yang berwarna dasar perak, tidak terlalu banyak icon penting yang disajikan. Di area tersebut hanya tertanam port multifungsi dan port charger. Saat beralih ke bagian belakang, area tersebut sudah tertanam sebuah lensa kamera yang diapit dua speaker tunggal.
Fitur
Dari segi jaringan tidak ada sesuatu yang baru. Handphone centil ini masih setia dengan teknologi dual on. Pixcom PG11 juga mengusung fasilitas musik yang mumpuni sebagai salah satu senjata utama untuk memanjakan penggunanya. Masih dari fitur multimedia, Anda yang narsis bisa langsung beraksi di depan lensa kamera VGA dengan ukuran gambar maksimal 640 x 480 piksel. Kehadiran FM radio serta perekam/pemutar video memperkaya pengalaman penggunanya.
Rasanya kurang lengkap jika handphone masa kini tidak dilengkapi berbagai menu online. Sebab itu, Pixcom pun tak mau kelewatan. Tinggal menuju folder hiburan, di dalamnya Anda bisa langsung eksis di dunia maya. Mulai dari sekedar update status di Facebook sampai berkicau di Twitter pun bisa dilakukan. Anda juga bisa ngobrol melalui aplikasi eBuddy Messenger, Yahoo Messenger, MSN. Tidak berhenti di situ, si cantik ini juga dilengkapi fitur MeChat, fitur chatting yang menyerupai BlackBerry Mesengger namun bercita rasa lokal.
Tidak ada kendala yang berarti saat mencoba fungsi telefoni Pixcom PG11. Semuanya berjalan sesuai fungsinya. Bertumpu pada konektivitas data GPRS, kecepatannya kala melintas dunia maya terbilang biasa saja,Tapi, ini terasa cukup untuk sekadar tebar pesona di jejaring sosial. Performa audio cukup murnpuni. Sangat powerful dengan khas handphone lokal yang kental. Tetapi akan banyak noise yang cukup mengganggu gendang telinga jika diputar dengan volurne maksimal.
Fasilitas karnera bekerja cukup baik sehagai sarana pengabadian gambar. Untuk transfer data Anda bisa menggunakan kabel USB serta perangkat Bluetooth. Semua data yang Anda punya bisa langsung tersimpan dalam internal dan eksternal memory. Untuk daya, handphone ini disuplai batere tipe Lithium lon berkapasitas 1100 mAh, relatif besar untuk menyokong aktivitas handphone flip yang tidak selalu terhubung dengan lnternet.
0 comments :
Post a Comment