Acer Liquid Jade dan Acer Liquid Z500, Berkarakter Fashion dan Musik

Acer Liquid Jade dan Acer Liquid Z500, Berkarakter Fashion dan Musik


Acer akhirnya membawa 2 buah smartphone terbarunya ke Indonesia. Mereka adalah Acer Liquid Jade dan Acer Liquid Z500. Walaupun punya spek yang nyaris sama, kedua smartphone ini punya dua perbedaan yang diklaim terbilang signifikan.

Acer Liquid Jade dan Acer Liquid Z500, Berkarakter Fashion dan Musik
Acer Liquid Z500

Acer Liquid Jade disebut-sebut sebagai smartphone yang cocok untuk fashionista yang berani melakukan eksplorasi dari segi berpakaian.

Acer pun mengklaim bahwa smartphone setebal 7,5 mm ini adalah smartphone yang teringan di kelasnya, yaitu 110 gram.

Sementara Acer Liquid Z500 digadang-gadang bisa menawarkan pengalaman musik setara dengan CD quality, karena mendukung musik 16-bit, 44KHz FLAC, serta WAV playback.

Kedua smartphone ini menggunakan layar 5 inci dengan resolusi HD 1.280 x 720 pixel. Prosesornya Quad Core 1,3 GHz dari MediaTek, dengan RAM 2 GB, dan internal storage 16 GB yang bisa diekspansi hingga 32 GB dengan microSD.

Perbedaan keduanya terletak di resolusi kamera. Acer Liquid Z500 menggunakan kamera belakang 8 megapixel, dan kamera depan 2 megapixel. Sementara Acer Liquid Jade menggunakan kamera belakang 13 megapixel dan kamera depan 2 megapixel.

Perbedaan keduanya ada dari segi harga. Acer membanderol Acer Liquid Jade dengan harga Rp 3,5 juta, dan Acer Liquid Z500 dengan harga Rp 2 juta. Kedua smartphone ini dijual mulai Kamis (28/10/2014) di gelaran Indocomtech 2014.

0 comments :

Post a Comment