BlackBerry Priv, Harga Smartphone Android Pertama dari BlackBerry

BlackBerry Priv, Harga Smartphone Android Pertama dari BlackBerry


BlackBerry Kanada akhirnya resmi merilis spesifikasi dan harga BlackBerry Priv yang merupakan smartphone Android pertama mereka.

BlackBerry Priv

Menurut kabar yang beredar, BlackBerry Priv dibanderol dengan harga USD750 atau kisaran Rp10 juta di Amerika dan USD949 atau Rp13 jutaan di Kanada. Namun tidak seberapa lama harga itu dicantumkan langsung dihilangkan entah itu suatu kesalahan atau apa.
Terungkap pula spesifikasi utama dari BlackBerry Priv. Ponsel pintar Android ini menurut laporan menawarkan prosesor Snapdragon 808 dengan bentang layar 5.4 inci beresolusi 2560x1440 piksel (540ppi), RAM yang besar 3GB dan kekuatan batere 3410mAh. Batere itu diklaim bisa tahan hingga 22.5 jam pemakaian.

BlackBerry Priv

Pada sisi kamera, BlackBerry Priv mengusung kamera depan 2MP dan kemera utama 18MP. Kamera belakangnya memiliki fitur video 4K (30fps), OIS, dan auto-focus. 

0 comments :

Post a Comment