Lahir Kembali Sebagai Smartphone, Nokia 3310 dan Sony Ericsson T28s Tampil Trendy
Tapi dapatkah anda bayangkan jika dua hanadphone berumur 14 tahun tersebut diubah menjadi smartphone masa kini?
Seorang desainer 3D, Martin Hajek, berhasil membuat versi smartphone dari Nokia 3310 dan Ericsson T28s. Sejalan dengan keadaan saat ini, keduanya tampil dengan sistem operasi yang berbeda.
Nokia 3310 berjalan dengan OS Windows sementara Ericsson T28s hadir dengan OS Android.
Di gambar pertama, Nokia 3310 tampak membawa layar touchscreen monokrom. Keypad numerik-nya pun sudah dihilangkan, hanya tersisa tombol menu, panggilan, dan panah atas bawah.
Selain 'smartphone' Nokia 3310 monokrom, Martin juga membuat Nokia 3310 versi layar warna. Dengan sentuhan layar LCD, tampilan Nokia 3310 sangat mirip dengan smartphone Windows saat ini.
Sudah puas melihat smartphone Nokia 3310? Berikutnya adalah versi smartphone dari Ericsson T28s.
Versi smartphone dari Ericsson T28s juga hanya dilengkapi dengan layar monokrom. Namun, masih terlihat jelas tampilan ikon khas Android di Ericsson T28s.
Uniknya, layar touchscreen Ericsson T28s terlihat menonjol di bagian tengah, mengikuti desain Ericsson T28s 14 tahun silam.
Sayangnya, kedua smartphone ini hanyalah versi gambar render saja. Namun, apabila Nokia atau Sony akan menghidupkan kembali kedua ponsel itu dalam bentuk smartphone, apakah Anda tertarik membelinya?
0 comments :
Post a Comment