Tips-tips Membeli Handphone Baru

Tips-tips Membeli Handphone Baru


Saat ini kebutuhan akan handphone sudah hampir sama dengan makan nasi sehari-hari. Makanya, saya membuat artikel ini untuk bahan bacaan anda yang sedang berencana membeli handphone baru. Berikut adalah tips-tips membeli handphone baru:

Tips-tips Membeli Handphone Baru

1. Penuhi kebutuhan, bukan keinginan
Sebaiknya anda jangan selalu mengikuti keinginan saat akan membeli hp. Pilihlah fitur yang ada pada hp tersebut yang benar-benar Anda butuhkan. Semakin lengkap fitur hp, semakin mahal juga harganya. Selain menguras isi dompet Anda, mubadzir juga kalo tidak digunakan.

2. Jangan gengsi dengan merek yang belum terkenal
Jangan memaksakan diri jika dana tidak cukup untuk membeli hp merek terkenal. Kini, banyak hp yang murah dengan kualitas cukup baik dan mempunyai fitur variatif.

3. Cari informasi yang lengkap
Carilah kekurangan dan kelebihan yang hendak kamu cari. Ambil keputusan yang tepat so Anda tidak Akan kecewa.

4. Pilih toko yang Anda percaya
Banyak sekali toko yang menjual hp, namun berhati-hatilah sebab masih ada saja toko yang berdagang dengan tidak jujur ke pelanggannya. Sebaiknya distributor resmi memberikan jaminan akan kualitas hp yang prima, meski dengan harga lebih mahal.

5. Cari kelengkapan aksesoris
Pastikan hp yang Anda beli ada kelengkapan standar yaitu charger, headset, dan buku manual. Nah yang paling Anda sukai ini biasanya ada bonus kartu memori, kabel data, speaker, dan kartu perdana.

6. Pilih hp bergaransi
Macam-macam garansi yang ditawarkan: garansi toko, garansi resmi pemegang merek dan garansi distributor

0 comments :

Post a Comment