HTC Desire C, Harga Menengah dan Fitur Mahal

HTC Desire C, Harga Menengah dan Fitur Mahal


HTC baru saja memperkenalkan HTC Desire C. Dilihat dari spesifikasinya, produk baru ini akan mengincar segmen menengah namun ternyata ia dibekali dua fitur yang biasanya ada di smartphone HTC berharga mahal.

Fitur mahal pertama yang ada di Desire C adalah teknologi Beats Audio yang dikembangkan penyanyi rap Dr Dre. Beats Audio yang berbasis software dapat menghasilkan detail audio dan dentuman bass yang berkualitas.



Kedua, tambahan media penyimpanan data online (cloud computing) sebesar 25GB dari Dropbox selama 2 tahun. Saat ini, tambahan media penyimpanan Dropbox 25GB ini hanya ada di tiga smartphone HTC keluarga One, yang semuanya mengincar segmen menengah ke atas.

Desire C dibekali spesifikasi yang terbilang terbatas. Prosesor Qualcomm Snapdragon S1 600MHz, RAM 512MB, memori internal 4GB, layar HVGA 3,5 inci beresolusi 320 x 480 piksel, dan kamera 5MP.

Kendati demikian, Desire C sudah berjalan dengan sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Tampilan antarmukanya juga telah dikostumisasi dengan HTC Sense 4.0.

Sementara ini Desire C baru tersedia di Inggris, dan dihargai 169,99 poundsterling atau sekitar 260 dollar AS.

0 comments :

Post a Comment